Open House ITB 2008: Integrasi Ilmu-Ilmu Dasar dalam Pendidikan Sarjana Teknik

Oleh

Editor

BANDUNG, itb.ac.id – Jumat (22/2), untuk ketiga kalinya, Kantor Wakil Rektor Bidang Kemahasiswaan dan Alumni (WRMA) mengadakan Open House ITB. Acara pembukaan Open House ITB 2008 diadakan pada pukul 9.30 WIB bertempat di Gedung Serba Guna (GSG) ITB. Acara diawali dengan menyanyikan lagu Indonesia Raya oleh hadirin dilanjutkan dengan pembacaan laporan dari ketua panitia, Dr. Ir. Aryo Prawoto Wibowo, M. Eng dan sambutan serta pembukaan acara secara resmi oleh Dr. Ir. Widyo Nugroho Sulasdi selaku Wakil Rektor Bidang Kemahasiswaan dan Alumni. Open House ITB tahun ini membawa beberapa tujuan, yaitu untuk memasyarakatkan ITB agar institut ini tidak dianggap sebagai menara gading oleh masyarakat. Selain itu, Open House ITB diharapkan dapat menjadi bukti kepada masyarakat mengenai segala hal yang telah dicapai ITB selama ini, di samping menjadi sarana pertanggungjawaban ITB kepada masyarakat sebagai salah satu “stake holder” ITB. Selain tujuan-tujuan tersebut, Open House ITB diharapkan pula dapat menjadi sarana untuk menjaring calon mahasiswa bagi kampus ini, demikian keterangan dari Aryo. Salah satu kegiatan yang diselenggarakan dalam kerangka Open House ITB 2008 adalah lokakarya bertemakan, “Peranan Ilmu-Ilmu Dasar dalam Pendidikan Sarjana Teknik di ITB”. Ilmu-ilmu dasar yang dimaksud dalam tema tersebut adalah matematika, fisika, kimia, biologi dan statistika. Selama ini, sebagian besar di antara kita sering kali mengkotak-kotakkan ilmu-ilmu tersebut sehingga semua itu terkesan tidak saling berhubungan. Namun, ilmu-ilmu dasar tersebut saling berkaitan dan sudah seharusnya saling terintegrasi karena perkembangan ilmu yang satu tidak terlepas dari perkembangan ilmu yang lainnya. Menyikapi hal tersebut, pada Open House kali ini, ITB mengundang kurang lebih 250 guru-guru SMU, yang sebagian besar berasal dari Jawa Barat untuk mengikuti lokakarya mengenai status ilmu-ilmu dasar ini dalam pendidikan sarjana teknik di ITB. Sebelum lokakarya tersebut dilangsungkan, diadakan pemaparan singkat tentang Fakultas Matematika dan Ilmu Pengetahuan Alam (FMIPA) oleh Dr. Akhmaloka selaku Dekan FMIPA dan pemaparan tentang ITB secara keseluruhan oleh Wakil Rektor Senior Bidang Akademik, Prof. Ir. Adang Surahman, M.Sc., Ph.D.