1 Syawal 1439 H, Rektor ITB menggelar Open House

Oleh Vera Citra Utami

Editor Vera Citra Utami

BANDUNG, itb.ac.id - 1 Syawal 1439 H jatuh pada hari Jumat, 15/6/2018. Pada hari ini Rektor ITB menggelar Open House di rumah dinas Jalan Dago, Bandung. Bersama pimpinan dan pejabat ITB lainnya, Rektor ITB, Prof. Kadarsah Suryadi menyambut para tamu dan kerabat dengan suasana penuh keakraban.

Tampak beberapa mahasiswa, staf pengajar, dan tenaga kependidikan ITB sudah mulai berdatangan sejak pukul tujuh pagi. Mereka adalah anggota protokoler ITB yang siap membantu lancarnya kegiatan Open House Idulfitri tahun ini. Sebagian dari mereka adalah mahasiswa yang berdomisili di Bandung, yang tidak pulang ke kampung halaman, dan mahasiswa non-muslim. Kehadiran mereka pada momen perayaan Idulfitri ini merupakan bentuk toleransi antar umat beragama di lingkungan kampus ITB.



Sebelumnya, Prof. Kadarsah melaksanakan sholat ied di lapangan CC Barat Kampus ITB Ganesa. Usai menjalankan sholat ied, beliau menuju rumah dinas yang dapat diakses langsung dari dalam kampus atau dari Jalan Dago.

Open House ini digelar untuk memberikan kesempatan bagi civitas akademika ITB dan masyarakat secara umum untuk bersalaman secara langsung dengan Rektor ITB. Tampak hadir Wakil Rektor Bidang Sumber Daya dan Organisasi, Prof. Irawati, mendampingi Rektor bertemu dan berbincang dengan para tamu yang sebagian besar adalah mahasiswa, staf pengajar, pegawai dan keluarga yang berdomisili di Bandung, atau yang belum pulang ke kampung halaman.



Salah seorang pejabat ITB, Direktur Pendidikan, Dr. Yuli mengaku menyempatkan diri datang ke Open House bersama keluarga sebelum mudik ke kota Semarang. Tampak hadir pula para guru besar, wakil rektor, dekan, dan pimpinan ITB lainnya seperti Direktur Kepegawaian, Suharto, dan Direktur Sarana dan Prasarana, Dr. Wahyu Srigutomo.



Hidangan khas lebaran syawal seperti ketupat, opor ayam, gulai, dan kudapan khas Kuningan, kota kelahiran Prof. Kadarsah, menambah semarak Open House tahun ini. Kegiatan Open House selesai sekitar pukul satu siang.