ITB Cetak Hat-trick di Imagine Cup Indonesia
Oleh habiburmuhaimin
Editor habiburmuhaimin
Mosaic merupakan aplikasi untuk memerangi wabah flu dengan memberikan informasi yang tepat. Aplikasi tersebut merupakan aplikasi yang mendorong orang untuk berbagi informasi mengenai flu. Informasi berupa wabah flu, data rumah sakit, dokter, sampai layanan kesehatan dapat diakses seluruh dunia.
Tim Ganesh akan mewakili Indonesia pada Imagine Cup tingkat dunia yang akan berlangsung bulan Juli mendatang di Polandia. Tahun lalu, tim Big Bang yang juga asal ITB menyabet Mobile Device Award pada Imagine Cup tingkat dunia yang diselenggarakan di Mesir.
"Anak-anak Indonesia tidak kalah dengan anak-anak dari negara lain," kata Menteri Pemuda dan Olah Raga, Andi Mallarangeng yang menghadiri pengumuman pemenang Imagine Cup 2010 Indonesia. Menpora juga menjelaskan kalau tolak ukur yang digunakan oleh anak-anak Indonesia jangan lagi teman-teman sekampus, tapi dengan anak-anak di tingkat internasional. "Jangan puas jadi jagoan di UGM, UI, atau ITB. Tapi, jagoan di dunia. Kita ciptakan Bill Gates-Bill Gates Indonesia," kata Menpora disambut tepuk tangan para mahasiswa.
Finalis Imagine Cup 2010 Indonesia terdiri dari empat tim. Uniknya, tiga tim dari ITB berasal dari satu Program Studi dan angkatan yang sama, Teknik Informatika 2006. Hasil Imagine Cup Indonesia lainnya menempatkan tim OddByte dari ITB pada posisi ke-2 dan tim Wolfgang dari UGM pada posisi ketiga.
Tim Ganesh :
Puja Pramudya
Andru Putra Twinanda
Tito Daniswara
Aloysius Adrian
Kaisar Siregar
Lihat profil lengkap tim Ganesh
Lihat sumber dengan perubahan