Karla Bionics Terpilih sebagai Startup Paling Inovatif di Bandung Startup Pitching Day 2022

Oleh Adi Permana

Editor Adi Permana

BANDUNG, itb.ac.id – Juara pertama Swiss Innovation Challenge 2022 tingkat nasional, Karla Bionics, menerima penghargaan Bandung Startup Pitching Day 2022 sebagai “The Most Innovative Startup”. Kompetisi yang diadakan di 16 Juni 2022 ini merupakan ajang peserta untuk memamerkan potensi startup mereka melalui pitching session. Dari 20 startup terbaik yang terpilih, Karla Bionics berhasil menarik perhatian beberapa investor yang hadir.

Salah satu anggota Karla Bionics, Alya Hanun (MR 19), mengaku bahwa saat kompetisi berjalan produk electric powered tim dia belum selesai dikembangkan dan masih dalam tahap prototipe. “Karena offline, kami semua berusaha sekeras mungkin untuk memfinalisasikan dan mendemonstrasikan produk kita. Alhamdulillah, pas hari H berfungsi dengan baik.”

Setelah Karla Bionics diumumkan sebagai startup paling inovatif, beberapa venture capitalist mengontak mereka dan menawarkan untuk memandu mereka sebagai mentor. Mereka juga menjadi bagian dari Block 71 dan dihubungkan ke Salim Group. “Kadang-kadang kami bertemu bersama Direktur Innovation Salim Group dan mendapatkan masukan bisnis terhadap produk kita,” Alya menambahkan.

Dengan produk mereka yang dapat dijangkau oleh banyak difabel secara inklusif, tim Karla Bionics berencana untuk mencoba mengembangkan produk eksoskeleton ke depannya. Tidak hanya prevalensinya lebih tinggi, produk eksoskeleton ini mempunyai sisi buying power yang lebih besar dibandingkan produk-produk sebelumnya.
“Kami berharap produk yang kita buat bermanfaat bagi penggunanya. Jika inovasi kami bermanfaat, produk kami dianggap bermakna bagi masyarakat.”

Reporter: Ruth Nathania (Teknik Lingkungan, 2019)

Foto: Dok. Karla Bionics