Launching Kabinet KM ITB 2007/2008
Oleh
Editor
BANDUNG, itb.ac.id - 'Vacuum of power' dalam dunia kemahasiswaan terpusat ITB kini telah berakhir dengan resmi diumumkannya nama-nama para menteri dan staf yang akan menjabat pada periode tahun 2007-2008 di bawah bendera kepemimpinan Zulkaida Akbar FI02. Pelantikan sekaligus launching kabinet KM ITB periode 2007-2008 ini telah berakhir tadi (11/5) pukul 18.00 WIB di area Plaza Widya kampus ITB.
Terlambat satu setengah jam dari jadwal yang ditentukan, acara pelantikan ini berlangsung sederhana dengan latar belakang bendera merah putih raksasa yang tidak pernah absen dari acara-acara Kabinet KM 2007/2008 yang sebelumnya. Para undangan yang mewakili himpunan mahasiswa serta unit kegiatan mahasiswa di ITB dan para menteri serta staf Kabinet KM ITB 2007/2008 membentuk barisan rapi di sisi kiri dan kanan Plaza Widya. Acara pelantikan pun dimulai dengan pembacaan surat keputusan tentang nama-nama menteri dan staf yang terpilih. Satu per satu menteri dan staf pun maju ke depan ketika namanya dipanggil. Kemudian para menteri dan staf kabinet mengucapkan janji yang dipimpin oleh Presiden KM ITB sendiri, Zulkaida Akbar, yang akrab disapa Izul. Setelah orasi singkat, ia pun menyalami satu per satu menteri dan stafnya, juga perwakilan dari himpunan dan unit kegiatan mahasiswa.
Ditemui seusai acara, Ivan Sugiarto, Presiden Perkumpulan Studi Ilmu Kemasyarakatan ITB yang ikut menjadi motor Kabinet KM ITB 2007/2008, mengatakan bahwa agenda Kabinet KM yang paling dekat adalah yang terkait dengan penyelenggaraan OSKM 2007.Sebab animo untuk penyelenggaraan OSKM 2007 dari para mahasiswa sendiri ternyata besar. “Senin (14/5) kami akan menemui Bapak Widyo (Wakil Rektor Bidang Kemahasiswaan dan Alumni ITB, red) untuk membicarakan hal ini,” ungkapnya.
Inilah susunan Kabinet KM ITB 2007/2008:
Presiden: Zulkaida Akbar
Kepala Kajian Strategis: Hanna Rengganis
Sekretaris Umum: Adi Iskandar Putra
Manajer Administrasi: Erika Herliana
Manajer Keuangan: Agus Chandra
Manajer SDMK: Anita Agustina
Manajer Pusat Data dan Informasi: Bagus T. R.
Menteri Koordinator Internal: Seterhen Akbar Suriadinata
Menteri Koordinator Eksternal: Dani Mulyana
Menkominfo: Shana Fatina
Menteri Olahraga: Raka
Menteri Seni dan Budaya: M. Wildan N.
Menteri Pelayanan Publik: Hengky
Menteri PSDM: Rahmatdaru Andika
Menteri Hubungan Luar: Hanif
Menteri Pengabdian Masyarakat: Budiono
Menteri Keprofesian dan Teknologi: Prawira