Mahasiswa ITB Menangkan Youth Competition for Disaster Education Jenesys 2.0
Oleh Akbar Syahid Rabbani
Editor Akbar Syahid Rabbani



Setelah memenangkan proses seleksi pertama, Tim Korsa-2 akan melakukan studi tentang kebencanaan selama 10 hari di Tokyo dan Chiba, pada 10 - 20 Maret 2014. Tim Korsa-2 dan 25 tim dari Indonesia yang berhasil memasuki babak final diharuskan untuk membuat video konsep mitigasi serta penerapannya di lapangan. Tim Korsa-2 sendiri merupakan organisasi masyarakat yang bernaung di bawah Yayasan Pembinaan Masjid Salman ITB. Korsa bergerak di bidang pemberdayaan masyarakat, kebencanaan, dan kesehatan. Anggota Korsa terdiri dari pemuda berusia 17 - 40 tahun, tanpa batasan status pendidikan.
Youth Competition for Disaster Jenesys 2.0 ini diperuntukan bagi mahasiswa yang terlibat dalam organisasi di bidang pengembangan masyarakat, bencana, pendidikan, anak-anak, difabel, perawatan lansia, isu LGBT, dan pemberdayaan perempuan. Kompetisi ini diikuti juga oleh mahasiswa dari negara-negara AMS (ASEAN Member States), Australia, New Zealand, India dan Timor Leste.