Orientasi Mahasiswa Baru Program Pascasarjana ITB 2004
Oleh Unit Sumber Daya Informasi
Editor Unit Sumber Daya Informasi
Orientasi mahasiswa baru Program Pascasarjana ITB tahun 2004 diselenggarakan pada hari Kamis, 2 September 2004 dan dibuka secara resmi oleh Wakil Rektor Bidang Akademik dan Kemahasiswaan ITB, Dr. Adang Surachman.
Acara yang diselenggarakan di Auditorium Sasana Budaya Ganesa ini diawali dengan ucapan selamat datang dari penyelenggara yang disampaikan oleh Asisten Direktur Bidang Penjaringan Mahasiswa, Dr. Biemo W Soemardi, dilanjutkan dengan Ceramah Ilmiah oleh Prof. Sularso, Direktur Program Pascasarjana Periode 1999-2003, dengan Topik: Hakekat Program Pendidikan Pascasarjana dan Peran Mahasiswa dalam Pendidikan Pascasarjana dan Prof. Ofyar Z Tamin selaku moderator.
Selanjutnya disampaikan secara berturut-turut pen jelasan mengenai Peraturan Akademik ITB Tahun 2004 oleh Wakil Rektor Bidang Akademik dan Kemahasiswaan ITB, Dr. Adang Surahman, dengan moderator Dr. Ichsan Setya Putra, penjelasan mengenai Fasilitas-fasilitas yang tersedia bagi Mahasiswa Program Pascasarjana oleh Wakil Rektor Bidang Sumber Daya, Dr. Denny Juanda P, dan Direktur Sarana & Prasarana, Dr. Komang Anggayana, serta Penjelasan mengenai segala sesuatu hal yang berkaitan dengan masalah Keuangan di ITB oleh Direktur Keuangan ITB, Dr. Mary Handoko Wijoyo, dengan Israil Mintaredja, MT sebagai moderator. (Neng)