Pelatihan Kewirausahaan Program Kewirausahaan Mahasiswa Institut Teknologi Bandung
Oleh alitdewanto
Editor alitdewanto
BANDUNG, itb.ac.id- Sebagai salah satu rangkaian dari Program Kewirausahaan Mahasiswa, Kantor Wakil Rektor Bidang Kemahasiswaan dan Alumni ITB mengadakan Pelatihan Kewirausahaan bagi para peserta. Pelatihan ini betujuan untuk membekali para peserta dengan kemampuan bisnis seperti: perencanaan dan strategi bisnis, kemampuan melihat peluang bisnis, serta aplikasinya. Kegiatan ini diadakan selama dua hari pada Kamis-Jumat (20-21/08/09), bertempat di Aula Timur ITB. Secara keseluruhan, program ini diikuti sebanyak 350 calon peserta. Jumlah tersebut terbagi dalam 83 peserta kelompok dan 15 peserta individu.
Pelatihan, secara langsung, dibuka oleh Rektor ITB, Prof.Dr.Ir.Djoko Santoso,M.Sc, dilanjutkan laporan dari ketua panitia, Dr.-Ing.Ir.Aryo P. Wibowo,M.Eng. Tema yang diangkat ialah "Pengungkitan Jiwa Kewirausahaan untuk Menjadi Wirausaha Yang Tangguh". Pembicara yang berkenan untuk hadir, diantaranya Yana Rahardja (PT Quasar), Jarot W.Wibisono (PT Sarana Jabar Ventura), Eko Handoko (BRI Bandung), Betti Alisjahbana (PT Quantum Business International), dan Tendy Y.Ramadin.
Narasumber pertama, Yana Rahardja mengupas materi tentang Perencanan Bisnis. Materi ini melingkupi bahasan Jenis Usaha, Barang/Jasa yang Akan Diproduksi, Bagaimana Memproduksi, dan Segmen Pasar atau siapa yang akan membeli. Sedangkan Jarot W.Wibisono menyampaikan materi Perencanaan dan Manajemen Keuangan. Dalam presentasinya, Jarot menguraikan tahapan dalam Perencanaan dan Manajemen Keuangan. Tahapan tersebut dimulai dari Perencanaan Pendapatan, Biaya, Arus Kas, dan Perpajakan, dilanjutkan dengan Pembukuan, dan terakhir, Laporan Keuangan.
Hari kedua diisi oleh tiga pembicara selanjutnya, yakni Eko Handoko, Betti Alisjahbana dan Tendy Y.Ramadin. Eko Handoyo mempunyai jatah sebagai narasumber materi Perbankan. Kabag Bisnis dan Retail Kanwil BRI Bandung ini menguraikan presentasinya menjadi empat poin, yaitu: Permodalan Proyek, Jenis Kredit beserta Pembiayaan, Modal Ventura, dan Agunan. Kemudian Betti Alisjahbana berbagi pengalaman dalam sisi yang lain, yaitu Menciptakan Peluang dan Mengatasi Resiko Bisnis. Sedangkan narasumber penutup, Tendy Y.Ramadin berbagi kisah tentang Proposal Bisnis, yang meliputi pembuatan proposal bisnis beserta isinya.
Program Kewirausahaan ini diawali dengan Seminar Kewirausahaan pada Mei 2009 lalu dengan penitikberatan terhadap penumbuhan minat dan perhatian mahasiswa pada bidang kewirausahaan. Program ini terbagi menjadi tiga kelompok, yakni:
- Kewirausahaan Berbasis Teknologi dan Bisnis Turunannya
- Kewirausahaan Berbasis Pengembangan Bisnis Umum
- Kewirausahaan Berbasis Waralaba
Narasumber pertama, Yana Rahardja mengupas materi tentang Perencanan Bisnis. Materi ini melingkupi bahasan Jenis Usaha, Barang/Jasa yang Akan Diproduksi, Bagaimana Memproduksi, dan Segmen Pasar atau siapa yang akan membeli. Sedangkan Jarot W.Wibisono menyampaikan materi Perencanaan dan Manajemen Keuangan. Dalam presentasinya, Jarot menguraikan tahapan dalam Perencanaan dan Manajemen Keuangan. Tahapan tersebut dimulai dari Perencanaan Pendapatan, Biaya, Arus Kas, dan Perpajakan, dilanjutkan dengan Pembukuan, dan terakhir, Laporan Keuangan.
Hari kedua diisi oleh tiga pembicara selanjutnya, yakni Eko Handoko, Betti Alisjahbana dan Tendy Y.Ramadin. Eko Handoyo mempunyai jatah sebagai narasumber materi Perbankan. Kabag Bisnis dan Retail Kanwil BRI Bandung ini menguraikan presentasinya menjadi empat poin, yaitu: Permodalan Proyek, Jenis Kredit beserta Pembiayaan, Modal Ventura, dan Agunan. Kemudian Betti Alisjahbana berbagi pengalaman dalam sisi yang lain, yaitu Menciptakan Peluang dan Mengatasi Resiko Bisnis. Sedangkan narasumber penutup, Tendy Y.Ramadin berbagi kisah tentang Proposal Bisnis, yang meliputi pembuatan proposal bisnis beserta isinya.
Program Kewirausahaan ini diawali dengan Seminar Kewirausahaan pada Mei 2009 lalu dengan penitikberatan terhadap penumbuhan minat dan perhatian mahasiswa pada bidang kewirausahaan. Program ini terbagi menjadi tiga kelompok, yakni:
- Kewirausahaan Berbasis Teknologi dan Bisnis Turunannya
- Kewirausahaan Berbasis Pengembangan Bisnis Umum
- Kewirausahaan Berbasis Waralaba