Serah Terima Jabatan Komandan Batalyon I/ITB ke-50 Periode 2024-2025

Oleh M. Naufal Hafizh

Editor M. Naufal Hafizh

Para tamu undangan saat menyanyikan mars mahawarman (Dok. Ahmad Fadhli Sirojudin)

BANDUNG, itb.ac.id - Resimen Mahasiswa (Menwa) Mahawarman Batalyon I/ITB mengadakan serah terima jabatan komandan ke-50 di Aula Timur ITB Kampus Ganesha, Sabtu (4/5/2024). Acara ini turut dihadiri anggota Resimen Mahasiswa Jawa Barat, camat, kepolisian, dan TNI.

Wakil Rektor Bidang Akademik dan Kemahasiswaan ITB, Prof. Dr. Ir. Jaka Sembiring, M.Eng., bertindak sebagai inspektur upacara. Dalam amanatnya, beliau mengatakan bahwa rangkaian serah terima jabatan menjadi bukti berjalannya regenerasi dalam Menwa Mahawarman sebagai pencetak kader-kader baru pemimpin bangsa.

“Menwa Mahawarman adalah organisasi bela negara yang beranggotakan mahasiswa dari perguruan tinggi di wilayah Jawa Barat. Menwa Mahawarman terdiri atas 12 Batalyon. Batalyon I/ITB merupakan Menwa dari Institut Teknologi Bandung,” ujarnya.

Prof. Jaka pun menyampaikan apresiasi atas terselenggaranya acara ini. “Saya memberikan apresiasi kepada Menwa ITB pada kepengurusan sebelumnya yang telah mampu meregenerasi aktivitas dan personel Menwa ITB dan membawanya ke arah yang lebih baik. Saya harap dengan diangkatnya komandan Batalyon I/ITB, Menwa dapat terus berkembang dan menyebarkan semangat bela negara, khususnya di Kota Bandung,” katanya.

Prosesi serah terima jabatan (Dok. Ahmad Fadhli Sirojudin)

Komandan (pejabat) lama Batalyon I/ITB, Lubna Nabila, dalam sesi penyampaian kesan dan pesan mengatakan bahwa saat melepas tongkat estafet kepada komandan berikutnya, dia yakin bahwa Batalyon I/ITB akan terus berkembang di bawah kepemimpinan mereka.

“Kepada penggantiku, pimpinlah dengan integritas, inspirasikan dengan semangat, dan ingatlah bahwa kepemimpinan sejati bukanlah selalu tentang otoritas atau pengakuan, melainkan tentang membantu dan membangkitkan mereka untuk mencapai potensi penuh mereka. Marilah kita sama-sama membangun Menwa Mahawarman ini dengan semangat yang sama, saling bergandeng tangan dengan memaksimalkan potensi yang kita punya,” ujarnya.

Beliau mengucapkan rasa terima kasih untuk Menwa atas kesempatan dan semua hal yang pernah dialami. Beliau percaya bahwa organisasi yang besar ini adalah sebuah investasi untuk anak bangsa agar dapat menempa diri mereka jauh melebihi apa yang mereka pikirkan.

Sesi foto bersama. (Dok. Ahmad Fadhli Sirojudin)

Selain serah terima jabatan, kegiatan ini juga menjadi ajang silaturahmi anggota Resimen Mahasiswa (Menwa) Mahawarman. Hal ini dibuktikan dengan kehadiran para korps (alumni) Menwa ITB.

Reporter: Rafie Altaf Pramantya (Teknik Geofisika, 2022)


scan for download