Silence Has Voices: PSM ITB Masih Butuhkan Dukungan Dana

Oleh

Editor

BANDUNG – itb.ac.id, Paduan Suara Mahasiswa (PSM) ITB kemarin malam (1/7) baru saja menuntaskan pertunjukan “Silence Has Voices”. Digelar di Aula Barat ITB mulai pukul 19.00 WIB, pertunjukan ini dibagi ke dalam dua sesi. Melibatkan seluruh anggota PSM ITB dari berbagai generasi, acara ini digelar sebagai salam perpisahan sebelum tim ICT (ITB Cultural Tour) berangkat ke Xiamen, China, dimana mereka akan mengikuti World Choir Games 2006 dengan membawa nama ITB dan juga Indonesia. Malam itu PSM ITB menampilkan penampilan primanya dengan dikomandani dirigen sekaligus pelatih, Indra Listianto, dan diiringi dentingan pianis Stela Tambunan. Paduan Suara Mahasiswa ITB adalah suatu unit kegiatan mahasiswa yang bergerak dalam lingkup aktivitas mahasiswa ITB di bidang kesenian, khususnya paduan suara. ITB resmi berdiri sejak 11 Februari 1967 dan sejak saat itu aktif melaksanakan berbagai kegiatan, antara lain membantu acara protokoler yang diadakan oleh ITB, mengadakan konser internal, menyelenggarakan festival paduan suara, mengikuti berbagai kompetisi grup vokal dan paduan suara. PSM ITB telah memenangkan berbagai kejuaraan, baik di tingkat nasional maupun internasional. Membuka acara dengan sambutannya, Prof. Dr. Ir. Djoko Santoso, M.Sc., selaku Rektor ITB berharap agar keinginan PSM untuk tampil lebih baik di Xiamen nanti tidak malah menjadi beban tersendiri. Berharap mendapatkan hasil yang lebih baik dari sewaktu Olimpiade Paduan Suara di Bremen, Jerman pada tahun 2004 ketika tim ICT mendapatkan medali perak, Rektor mendoakan kali ini tim ICT dapat membawa pulang medali emas. Dalam keikutsertaannya di World Choir Games 2006, ITB mengirimkan 3 tim, yang berlomba dalam 4 kategori. Tim ITB youth choir akan berlomba di katefori mixed youth choir, tim ITB chamber choir di kategori mixed chamber choir, dan tim ITB choir yang akan berlaga di katefori mixed choir dan folklore acapella. Malam itu (1/7) dalam "Silence Has Voices", lagu-lagu materi yang akan dilombakan ditampilkan oleh PSM ITB dengan cemerlang berkat persiapan yang matang. Ditemui di sela-sela persiapan acara, Arisandi Ketua tim ICT mengungkapkan kesulitan yang sedang dihadapi PSM ITB terkai dengan dana, "Masih ada kekurangan dana sekitar 100-200 juta untuk menutupi biaya pemberangkatan 58 orang anggota tim ke Xiamen." Padahal hari kompetisi akn dilangsungkan sudah di depan mata, 14 Juli 2006. Rektor ITB ditemui di sela pertunjukan, menghimbau kepada para alumni agar bersedia membantu PSM ITB apabila masih kekurangan dana, "ITB sudah membantu dalam semua hal dan sudah memberikan apa yang ITB bisa berikan. Diharapkan para alumni ITB dapat membantu PSM ITB. Ini adalah kegiatan kemahasiswaan yang sangat bermutu."