Fasilitas olahraga di Ganesha berpusat di Sasana Olahraga Ganesha (Saraga) ITB. Saraga berlokasi di Lebak Siliwangi, dekat dengan Sasana Budaya Ganesha (Sabuga) ITB, dan berada di sebelah Utara kampus ITB. Sarga terbuka setiap hari baik untuk mahasiswa, pekerja ITB, maupun publik. Biaya masuk beragam sesuai dengan fasilitas olahraga yang ada di dalamnya.
Fasilitas olahraga yang ada di Saraga meliputi kolam renang (kolam renang pemula, olympic pool, dan kolam renang selam/diving pool), fitness center, trek lari, lapangan bola, lapangan futsal, lapangan basket, lapangan tennis, dan lapangan voli.
Alamat : Jl. Tamansari No 73 Lb. Siliwangi, Coblong, Kota Bandung, Jawa Barat
No. Telepon : +622 2511 540
Jam operasional : 07:30 – 16:30 (Senin – Minggu)
Berlokasi di dalam kompleks Saraga, fasilitas ini terbuka setiap hari baik untuk mahasiswa maupun untuk umum. Fasilitas ini memiliki 3 kolam dengan kegunaannya masing-masing, yaitu beginner pool, olympic pool, dan diving pool. Beginner pool berukuran 15m x 15m dengan kedalaman 0,8 m. olympic pool merupakan kolam dengan ukuran 50 m x 25 m dengan kedalaman 2 m disertai 10 trek renang yang digunakan dalam kompetisi. Diving pool berukuran 15m x 15m dengan kedalaman 5 m
Pusat Kebugaran Saraga berada di dalam Kompleks Saraga. Fasilitas yang ada di Pusat Kebugaran Saraga meliputi treadmill, sepeda statis, bench press, aerofit, double twisting, dan masih banyak lagi. Pusat Kebugaran Saraga terbuka setiap hari baik untuk mahasiswa maupun untuk umum. Pusat Kebugaran Saraga dapat dikunjungi menggunakan tiket harian ataupun membership bulanan. Membership bulanan dapat didapatkan dengan membayar biaya administrasi dan biaya bulan pertama lalu dilanjut dengan biaya yang dibayar setiap bulannya.
Trek Lari Saraga merupakan fasilitas outdoor yang didesain khusus untuk berlari maupun jogging. Trek lari ini terdiri dari 8 trek yang terbagi menjadi 4 trek lari cepat (sprint) dan 4 trek jogging. Trek lari saraga terletak mengelilingi lapangan bola saraga.
Lapangan Bola Saraga adalah lapangan bola dengan standar ukuran internasional – 110 m x 75 m – yang terletak di tengah trek lari saraga.
Lapangan Futsal Saraga terletak di kompleks saraga dengan ukuran lapangan 40m x 20m. Ada 3 lapangan futsal yang dapat disewa, yaitu lapangan A, B, dan C.
Lapangan basket, voli, dan tenis berada di dalam kompleks saraga. Lapangan basket dan voli berada di satu lapangan, dengan net yang dapat dibongkar-pasang untuk mengubah lapangan basket menjadi lapangan voli atau sebaliknya.