Pra-Peluncuran Tampilan Baru Website ITB
Oleh
Editor
BANDUNG, itb.ac.id - Sebentar lagi website ITB akan memiliki tampilan baru yang lebih segar. Terhitung mulai Senin (1/10) nanti, website ITB akan bertampilan seperti pada situs percobaan http://cobian.lib.itb.ac.id. Tampilan baru ini sendiri adalah karya dari tim KMRG (Knowledge Management Research Group) yang berada di bawah Unit Sumber Daya Informasi ITB. Pada hari ini (29/9) sendiri diselenggarakan diskusi dan hearing kepada seluruh civitas ITB mengenai tampilan baru situs ITB ini dalam acara Free Saturday Lesson di Ruang Multimedia Comlabs. Diharapkan dengan diskusi dan hearing kepada masyakarat kampus, Unit Sumber Daya Informasi akan memperoleh banyak masukan yang membangun.
Dengan templat baru situs ITB ini, tidak hanya penampilannya saja yang dibenahi agar lebih 'user-friendly' sehingga para pengunjung mudah menemukan informasi yang dicarinya, namun sistemnya juga dirombak. Namun sisi kemudahan pencarian informasi memang efek yang paling terlihat dari templat baru ini.
Belakangan ini performa situs ITB, terutama dilihat dari peringkatnya dalam Webomatrics memang menurun. Peringkat situs ITB saat ini merosot jauh ke posisi 1046, terpaut 100 lebih peringkat dari situs UGM yang bertengger di posisi 939. Hal ini dipicu oleh banyak hal, di antaranya adalah banyaknya link terputus di dalam jaringan *.itb.ac.id, kurangnya konten 'rich file', dsb. Padahal peringkat situs ITB dalam Webomatrics merupakan salah satu parameter kemajuan ITB dalam bidang IT. Peluncuran tampilan baru ini diharapkan dapat mendongkrak peringkat situs ITB kembali.