SEG Career Navigate, Bahas Tips Berkarier di Bidang Geosains

Oleh Rayhan Adri Fulvian - Mahasiswa Teknik Geofisika, 2021

Editor M. Naufal Hafizh

SEG ITB gelar SEG Career Navigate dengan bahasan tips sukses berkarier di bidang geosains, Kamis (4/7/2024). (Dok. SEG ITB)

BANDUNG, itb.ac.id - Society of Exploration Geophysicists Institut Teknologi Bandung (SEG ITB) mengadakan “SEG Career Navigate: Turning Passion into Profession”, Kamis (4/7/2024). Kegiatan ini dirancang untuk memberikan wawasan karier bagi mahasiswa geofisika ITB agar memiliki pandangan yang jelas mengenai dunia kerja.

Career navigation merupakan proses yang memerlukan bantuan dari career navigator yang memiliki pengetahuan dan pengalaman untuk membimbing pencapaian kesuksesan karier. Peran career navigator yakni memberikan arahan, mendengarkan, dan memberikan nasihat berdasarkan pemahamannya tentang industri. Nasihat mengenai arah dan tujuan karier sangat diperlukan bagi mereka yang masih ragu atau tidak tahu akan ke mana arah karier mereka.

Reynaldi Subangkit, pembicara SEG Career Navigate, mengajak peserta mengubah passion mereka menjadi profesi yang berkembang. Dia berbagi perjalanan kariernya, tips, dan trik untuk membantu peserta menavigasi jalur kariernya dengan percaya diri. Sesi ini tidak hanya sekadar talkshow, tetapi juga kesempatan untuk berinteraksi, belajar, dan membangun relasi dengan yang lain.

Reynaldi membagikan pengalamannya dalam meniti karier di bidang geosains. (Dok. SEG ITB)

Selama acara, peserta mendapatkan banyak manfaat, antara lain wawasan profesional yang detail, tips dan trik mempersiapkan diri dalam dunia kerja, inspirasi dan motivasi dari pengalaman pembicara, peluang relasi dengan pembicara dan ahli lainnya, serta pengetahuan tentang tren industri geosains yang sedang berkembang saat ini.

Beliau pun membahas mengenai tantangan mencari lowongan kerja di bidang geosains saat ini, seperti terbatasnya open recruitment, tingginya spesifikasi pekerjaan yang dibutuhkan, dan ketatnya persaingan. Namun, beliau menekankan bahwa mendapatkan pekerjaan di bidang geosains tetap mungkin dengan menjalankan beberapa strategi, seperti memperluas relasi, magang, meningkatkan keterampilan, dan membangun personal branding yang kuat, contohnya melalui Curriculum Vitae (CV) yang menarik.

Dengan hadirnya acara seperti SEG Career Navigate, mahasiswa diharapkan dapat lebih siap menghadapi dunia kerja, serta mampu mengubah passion mereka menjadi profesi yang sukses di bidang geosains.

Reporter: Rayhan Adri Fulvian (Teknik Geofisika, 2021)