Usung Inovasi Pengelolaan Sampah 3AH, Mahasiswa TPB SAPPK ITB 2024 Raih Juara 1 Duta Lingkungan Kabupaten Jombang
Oleh Indira Akmalia Hendri - Mahasiswa Perencanaan Wilayah dan Kota, 2021
Editor Anggun Nindita
Nano Waritsul Ilmi, Juara 1 Duta Lingkungan Kabupaten Jombang. (Sumber: dok.pribadi)
BANDUNG, itb.ac.id - Mahasiswa Tahap Persiapan Bersama (TPB) Sekolah Arsitektur, Perencanaan, dan Pengembangan Kebijakan Institut Teknologi Bandung (SAPPK ITB), Nano Waritsul Ilmi, sukses meraih juara pertama pada Lomba Duta Lingkungan Kabupaten Jombang dalam Program Youth Green Leadership 2024. Kegiatan ini diselenggarakan oleh Sanggar Hijau Indonesia dan Dinas Lingkungan Hidup Kabupaten Jombang.
Bertemakan "Waste for Change: Empowering Youth for Peaceful Sustainability", Youth Green Leadership dirancang untuk memberdayakan orang muda menjadi agen perubahan dalam upaya perdamaian perubahan lingkungan. Program ini diharapkan mampu melahirkan pemimpin muda hijau yang menjadi penggerak perubahan.
Selain itu program ini pun bertujuan menjaga keberlanjutan lingkungan serta mampu merumuskan solusi inovatif bagi tantangan lingkungan yang dihadapi saat ini.
Nano Waritsul Ilmi memanfaatkan kesempatan ini untuk memperkenalkan gerakan 3AH (cegAH, pilAH, dan olAH) dalam pengelolaan sampah yang berkelanjutan ala Si BESUT (memilah sampah, mendirikan Bank Sampah, memanfaatkan plastik bekas untuk Ecobrick, dan menghasilkan KompoS untuk tanaman).
Gerakan ini merupakan pendekatan kreatif yang berfokus pada edukasi masyarakat dalam menangani limbah melalui langkah-langkah preventif, pemilahan, serta pengolahan sampah menjadi produk yang lebih bermanfaat.
“Inisiatif ini diharapkan dapat mengubah cara pandang masyarakat dalam menangani sampah, dari yang sebelumnya membuang sembarangan menjadi mengelola limbah dengan bijak,” ujarnya.
Selain membahas teknis pengelolaan sampah, Nano juga menekankan pentingnya pemahaman yang mendalam terhadap kondisi lokal. Baginya, memahami karakteristik sampah serta permasalahan spesifik yang dihadapi masyarakat Kabupaten Jombang merupakan kunci dari keberhasilannya. Komitmen yang kuat serta konsistensi dalam menerapkan solusi yang ia gagas menjadi elemen penting yang ia pegang teguh selama mengikuti lomba.
Nano berharap bahwa keberhasilannya dalam ajang ini dapat menjadi inspirasi bagi generasi muda lainnya untuk lebih peduli terhadap lingkungan. Ia percaya bahwa perubahan besar dimulai dari langkah-langkah kecil, dan dengan semangat yang kuat, pemuda dapat menjadi penggerak utama dalam menciptakan dunia yang lebih lestari.
Reporter: Indira Akmalia Hendri (Perencanaan Wilayah dan Kota, 2021)