Program Studi Sarjana Teknik Dan Pengelolaan Sumber Daya Air

Deskripsi
Pengelolaan Sumber Daya Air adalah upaya merencanakan, melaksanakan, memantau dan menilai penyelenggaraan konservasi sumber daya air, pendayagunaan sumber daya air dan pengendalian daya rusak air.

Bidang Kajian
Program sarjana yang berfokus pada teknik dan manajemen sumber daya air merupakan salah satu upaya untuk menyediakan sumber daya manusia yang memiliki dasar kemampuan dasar sains dan teknologi di bidang sumber daya air untuk menjawab berbagai tantangan sumber daya air dalam skala lokal, regional, maupun global.

Keunggulan
Program Studi Sarjana Teknik dan Pengelolaan Sumber Daya Air (TPSDA) telah mendapatkan akreditasi “Unggul” dari Badan Akreditasi Nasional Perguruan Tinggi (BAN-PT) sejak tahun 2021. 

Tujuan
Tujuan Pendidikan Program Studi Teknik Pengelolaan Sumber Daya Air berdasarkan dokumen kurikulum 2019 adalah:
  1. Lahirnya lulusan yang bertanggung jawab kreatif, memiliki jiwa kepemimpinan dan kemampuan kerja sama yang dapat diandalkan.
  2. Menghasilkan Sarjana Teknik dengan kemampuan dasar penelitian serta memiliki kompetensi pemanfaatan sarana prasarana sumber daya air dan pemahaman dasar pengelolaan sumber daya air.
  3. Mewujudkan tenaga profesional bidang sumber daya air yang beradaptasi terhadap perkembangan global dan tantangan lokal.
  4. Mewujudkan manusia yang memiliki pribadi mandiri, disiplin, berempati dan berpartisipasi aktif dalam menyelesaikan permasalahan sumber daya air.

Prospek kerja
Prospek kerja lulusan Prodi TPSDA meliputi bidang perencanaan, pelaksanaan, operasi dan pemeliharaan infrastruktur sumber daya air, baik pada instansi pemerintah pusat, daerah, maupun swasta.

Kurikulum 
Klik tautan untuk melihat: https://tpsda.itb.ac.id/program/stuktur-kurikulum/

Alamat 
Gedung Labtek 1B Kampus ITB Jatinangor
Jl.Raya Jatinangor Km 20,75. Sumedang, Jawa Barat
Website: http://tpsda.itb.ac.id
Nomor telepon: +6222 87836712/87836707
E-mail: tpsda@ftsl.itb.ac.id