Duta Kampus ITB Berperan sebagai Komunikator dan Penggerak Kegiatan ITB
Oleh Adi Permana
Editor Adi Permana
BANDUNG, itb.ac.id – Malam Puncak Pemilihan Duta Kampus ITB 2022 telah diselenggarakan pada Sabtu (18/6/2022). Dalam pemilihan tersebut, terpilih 12 mahasiswa sebagai Duta Kampus ITB 2022.
Para duta kampus itu selama satu tahun ke depan akan bertugas sebagai komunikator dan penggerak dalam kegiatan-kegiatan ITB. Selain itu mereka juga punya peran membangun atmosfer akademik yang lebih kuat berdasarkan nilai-nilai ITB.
Hal tersebut sebagaimana disampaikan Direktur Direktorat Kemahasiswaan (Ditmawa) ITB Dr. G. Prasetyo Adhitama, S.Sn., M.Sn., dalam sambutannya. Ia juga menjelaskan bahwa ITB, secara khusus Ditmawa, melalui program pemilihan duta kampus merupakan bagian dari rencana pengembangan untuk memperluas ruang belajar bagi mahasiswa.
“Learning place, bagi mahasiswa, ruang-ruang belajar itu kami harapkan mahasiswa dapat mengembangkan kemampuan agar dapat lulus dengan baik dan berguna bagi masyarakat,” jelasnya.
Sedangkan menurut Wakil Rektor Bidang Akademik dan Kemahasiswaan, Prof Dr. Ir. Jaka Sembiring, M.Eng., berpesan kepada para finalis, bahwa mereka saat ini bertanding dengan jiwa AIR, jiwa yang mencakup nilai Adaptif, Integritas, dan Rendah hati.
“Untuk adik-adik finalis yang lolos, nomor satu tidak perlu jumawa dan untuk adik-adik yang tidak lulus, nomor satu harus adaptif,” pesan Prof. Jaka Sembiring.
Beliau juga berpesan agar selalu menebar kebaikan. “Kebaikan itu ibarat tetes air di suatu kolam yang terus mengalir dan tidak berhenti sepanjang waktu,” ujarnya. Kebaikan inilah yang ingin disebar lewat Duta Kampus ITB sebagai role model.
Setelah kata sambutan, mata acara berlanjut ke penyerahan plakat kepada mitra program Duta Kampus ITB dan dilanjutkan ke sesi uji publik Duta Kampus ITB 2022. Dalam sesi tersebut, para finalis akan diuji berdasarkan minat duta mereka masing-masing dihadapan dewan juri dan tamu undangan yang hadir. Sesi ini berjalan dengan lancar hingga berlanjut ke acara hiburan yang diisi oleh ITB Jazz.
Sesi hiburan tersebut dilanjutkan ke mata acara yang ditunggu-tunggu, yakni penganugerahan Duta Kampus ITB 2022. Gelar Duta Kampus ITB 2022 dianugerahkan kepada 12 dari 22 finalis yang ada pada malam ini.
Reporter: Kevin Agriva Ginting (GD’20)
Foto-Foto: Kevin Agriva Ginting