Ganesha Award X Pameran Karya ITB Dimulai!

Oleh Ahza Asadel Hananda Putra - Mahasiswa Teknik Pangan, 2021

Editor M. Naufal Hafizh

JATINANGOR, itb.ac.id - Institut Teknologi Bandung (ITB) menggelar ajang penghargaan bergengsi, Ganesha Award X Pameran Karya 2024, yang bertujuan mengapresiasi prestasi mahasiswa ITB dari berbagai bidang, jurusan, dan tingkatan. Ganesha Award resmi dimulai dengan berlangsungnya roadshow yang dilakukan pada 27 september 2024.

"Kami ingin memberikan apresiasi setinggi-tingginya kepada mahasiswa ITB yang telah bekerja keras mengharumkan nama almamater. Acara ini bukan hanya selebrasi, tetapi juga menjadi inspirasi bagi seluruh mahasiswa ITB," ujar Defaro, Ketua Pelaksana Ganesha Award 2024.

   

Ganesha Award 2024 menawarkan enam kategori utama, yaitu Ganesha Prize, Ganesha Karya, Ganesha Karsa, Ganesha Rasa, Ganesha Perkasa, dan sebuah kompetisi video pendek. Para pemenang akan diumumkan pada acara puncak yang akan digelar pada Minggu (24/11/2024) di Aula Barat ITB dan disiarkan langsung melalui YouTube.

   

Short Video Competition: Menilik Asa dari Kegagalan

Sebagai rangkaian acara, Ganesha Award 2024 juga menyelenggarakan kompetisi video pendek bertema "Menilik Asa dari sebuah Kegagalan". Kompetisi ini mengajak mahasiswa ITB untuk berbagi cerita inspiratif tentang perjalanan mereka meraih prestasi. Pendaftaran dan pengumpulan sinopsis video sudah dibuka hingga 5 Oktober 2024.

   

Guidebook untuk short video competition dapat diakses di bit.ly/GuidebookShortVideoCompGAxPameranKaryaITB24.

Pameran Karya Mahasiswa

Selain kompetisi video pendek, Ganesha Award 2024 juga akan dimeriahkan dengan pameran karya mahasiswa. Pameran ini akan menampilkan beragam karya inovatif dari mahasiswa baru, proyek-proyek kegiatan kemahasiswaan, serta hasil pengabdian masyarakat.

   

"Pameran karya ini menjadi wadah bagi mahasiswa untuk menunjukkan hasil kerja keras mereka dan berinteraksi dengan masyarakat luas," ujar panitia penyelenggara.

Pendaftaran pameran karya dapat melalui bit.ly/PendaftaranPameranKaryaITB2024.

Reporter: Ahza Asadel Hananda Putra (Teknik Pangan, 2021)