Pertemuan BEM Se-Indonesia di ITB
Oleh Unit Sumber Daya Informasi
Editor Unit Sumber Daya Informasi
Pada hari Sabtu – Minggu, tanggal 1 - 2 Februari 2003, telah dilaksanakan acara pertemuan Badan Eksekutuf Mahasiswa (BEM) seluruh Indonesia di Aula Barat ITB.
Hasil dari acara tersebut diambil dari PERS RELEASE Acara Rembuk Nasional BEM se Indonesia. Aula Barat ITB,1-2 Februari 2003,sebagai berikut:
Salam Perjuangan,
Setelah berkumpul dan berdiskusi pada acara Rembuk Nasional yang dihadiri perwakilan dari 53 BEM dari seluruh penjuru tanah air, yang diselenggarakan pada 1-2 Februari 2003 di Aula Barat ITB, maka KM ITB selaku fasilitator acara tersebut perlu memberikan penjelasan beberapa hal sebagai berikut:
1.Pertemuan tersebut bertujuan untuk mencari bentuk rumusan permasalahan bangsa secara utuh dengan melibatkan sebanyak mungkin elemen mahasiswa dari seluruh penjuru tanah air. Dengan melibatkan elemen mahasiswa yang dihadiri oleh 53 BEM dari seluruh penjuru tanah air, diharapkan muncul analisa yang komprehensif dan, jika memungkinkan, beserta solusi yang terintegrasi untuk memperbaiki kondisi bangsa saat ini dan di masa depan.
2. Pada prinsipnya, ada kesamaan motivasi untuk tetap memperjuangkan kedaulatan rakyat. Namun, memang ada perbedaan dalam implementasi secara taktis dan teknis. Hal ini adalah wajar, mengingat kondisi daerah masing-masing yang berbeda sehingga untuk menurunkan ide perjuangan tersebut harus disesuaikan dengan kondisi daerah masing-masing.
3. Forum tidak melahirkan kesepakatan apapun dalam bentuk agenda karena belum ada kata sepakat mengenai rumusan yang utuh berupa solusi yang bisa disepakati bersama. Walaupun demikian, peserta forum tetap diharapkan terus menjalankan agenda masing-masing di daerah masing-masing.
4. Diharapkan forum tersebut menjadi awal dari Proses konsolidasi yang lebih baik, dan bisa dilanjutkan untuk mendapatkan rumusan solusi bagi permasalahan bangsa yang bisa disepakati bersama.
5.KM ITB akan tetap konsisten dan pro aktif mengajak semua elemen penegak demokrasi untuk berkonsolidasi demi penegakkan kedaulatan rakyat untuk memperbaiki kondisi bangsa dan negara, dengan tetap memegang teguh prinsip-prinsip gerakan moral yang independen, apapun resikonya.
6. Sikap dan tuntutan KM ITB untuk memperbaiki kondisi bangsa dan negara saat ini tetap berpegang teguh pada 4 butir tuntutan yaitu: 1. Perbaikan ekonomi segera dengan mencabut kebijakan penarikan subsidi atas BBM dan TDL. 2. Tolak intervensi asing. 3. Tegakkan supremasi hukum dengan menghukum para koruptor dan obligor bermasalah secara perdata dan atau pidana. 4. Tidak mempercayai penyelenggara dan partai politik beserta perangkatnya.
Untuk Tuhan,bangsa dan Almamater
PRESIDEN
KABINET MAHASISWA
KELUARGA MAHASISWA ITB
ALGA INDRIA