Pertemuan Regional Jejaring Perusahaan Keluarga Indonesia

Oleh Unit Sumber Daya Informasi

Editor Unit Sumber Daya Informasi

Hari Sabtu, 7 Juni 2003 di Aula Barat ITB, jalan Ganesa 10 Bandung telah dilaksanakan Seminar Sehari Pertemuan Regional Jejaring Perusahaan Keluarga Indonesia. Terlaksananya acara Seminar tersebut karena adanya kerjasama antara Ikatan Alumni MM Teknologi ITB dengan Indonesian Family Business Network. Acara Seminar Sehari ini dimulai dengan Laporan Ketua Penyelelenggara Seminar yang disampaikan oleh Dra. Petrina Faustine,MM,MSc. kemudian dilanjutkan dengan Sambutan Ketua IA-MMITB, Drs. Edie Haryoto,MM; Sambutan Ketua Program MM ITB, DR. Ir. Jann Hidajat Tjakraatmadja,MSIE ,dan diakhiri dengan Sambutan Rektor ITB, Kusmayanto Kadiman. Sebagai Keynote Speech Menperindag yang diwakili oleh Staf Ahli Menteri Ir Achdiat Atmawinata. Presentasi yang disampaikan dalam seminar sehari terdiri dari tiga sesi dan satu sesi parallel sebagai berikut : SESI 1 Manajemen Sukses Perusahaan Keluarga Moderator: Prof. Matthias Aroef,PhD BAKRI GROUP disampaikan oleh Ir. Aburizal Bakrie; BOSOWA GROUP disampaikan oleh H.M. Aksa Mahmud; MEDCO disampaikan oleh Hilmi Panigoro. SESI 2 Kelanjutan Bisnis Keluarga Moderator: DR. Ir. Jann Hidajat Tjakraatmadja,MSIE MM-ITB disampaikan oleh Dra. Petrina Faustine, MM, Msc.: Perbandingan Family Business International dan Indonesia SESI 3 Penanganan Konflik Pada Bisnis Keluarga Moderator: DR. Ir. Mame Slamet Soetoko,DEA PT. NISP Tbk disampaikan oleh Karmaka Surjaudaja & Pramukti Surjaudaja MBA; Blue Bird disampaikan oleh Dr. H. Purnomo Prawiro; PT. ATEJA Multi Industry disampaikan oleh Subijanto Tjandra, BSc; Bank Bumi Putera disampaikan oleh Winnie Hasan. Setelah Sesi ke tiga acara seminar sehari ditutup oleh oleh Ketua Panitia Penyelenggara Acara terakhir dilanjutkan dengan Pertemuan Anggota Ikatan Alumni MM-ITB Indonesian Family Business Network Forum Discussion Dipimpin oleh rs. Edie Haryoto,MM./INA FBN Founder)