Aksi Calon Trainer di SCT Day 3: dari Memecahkan Teka-teki hingga Praktik Mengajar

Oleh M. Naufal Hafizh

Editor Anggun Nindita

JATINANGOR, itb.ac.id - Ratusan calon trainer Character Development Training (CDT) Institut Teknologi Bandung (ITB) 2024 menunjukkan aksi dan keterampilannya dalam SCT Day 3 yang diselenggarakan di Auditorium GKU 2 Lantai 3 ITB Jatinangor, Sabtu (18/5/2024).

Berbeda dengan dua pertemuan sebelumnya, SCT Day 3 ini dirancang khusus untuk mengembangkan kemampuan praktis para calon trainer dalam mendampingi mahasiswa baru ITB. Dua sesi utama adalah "Post to Post" dan "Microteaching".

   

Sesi "Post to Post" membawa suasana kompetitif dan kolaboratif di kalangan 312 calon trainer yang hadir. Mereka dibagi menjadi 3 grup besar, masing-masing berisikan 10 kelompok kecil. Tiap grup ditempatkan di pos yang berbeda dan dihadapkan pada tantangan unik: Teka-teki Silang di Pos 1, Studi Kasus di Pos 2, dan Puzzle Flowchart di Pos 3.

Tiap kelompok harus bekerja sama untuk memecahkan tantangan yang diberikan dalam waktu 15 menit. Sesi ini menguji pengetahuan, logika berpikir, kemampuan berkomunikasi, mengelola waktu, dan menghargai pendapat antar anggota kelompok.

Setelah menyelesaikan tantangan di satu pos, para calon trainer berpindah ke pos berikutnya secara bergantian, sehingga semua kelompok mendapatkan kesempatan mencoba ketiga jenis tantangan yang disediakan. Sesi "Post to Post" ini sukses menciptakan suasana dinamis dan menyenangkan, serta mengasah kemampuan problem solving dan kerja sama tim para calon trainer.

   

Selanjutnya, sesi "Microteaching" memberikan kesempatan bagi para calon trainer unjuk gigi dalam menyampaikan materi. Mereka kembali dibagi menjadi kelompok-kelompok kecil dan diberikan waktu 5 menit untuk melakukan microteaching secara bergantian. Tiap calon trainer harus menyampaikan materi tentang salah satu komponen karakter AIR, yaitu Adaptif, Integritas, atau Rendah Hati.

Sesi ini layaknya sebuah miniatur dari sesi pelatihan CDT yang sesungguhnya. Mereka dilatih berbicara di depan publik, mengelola forum, menyampaikan materi secara efektif, serta menjawab pertanyaan dari "peserta". Sesi ini menjadi ujian nyata bagi para calon trainer dalam menerapkan teknik public speaking dan crowd control yang telah dipelajari di SCT Day 2.

Reporter: Hafsah Restu Nurul Annafi (Perencanaan Wilayah dan Kota, 2019)


scan for download