CODEFEST, THE 8th AOSSS

Oleh

Editor

ITB bekerja sama dengan CICC Japan, Menristek, Depkominfo, dan PII mengadakan acara CodeFest hari Minggu (11/02) lalu. CodeFest merupakan kegiatan yang mengundang para ahli dalam pengembangan open source software untuk bekerja secara intensif dalam menghasilkan open source software yang spesifik dalam waktu 2 hari. CodeFest diadakan selama 2 hari dan diakhiri pada hari Senin (12/02).

Panitia yang diketuai oleh Benhard Sitohang, yang juga merupakan Ketua Pusat Pendayagunaan Open Source Software ITB, turut mengundang para programmer open source dari anggota AOSS. Untuk peserta dari Indonesia sendiri merupakan orang-orang yang telah dipilih berdasarkan kemampuan dan kontribusinya terhadap dunia open source.

CodeFest yang bertempat di Labtek V ITB merupakan pembuka dari rangkaian acara The 8th Asia Open Source Software Symposium yang akan dilaksanakan di Westin Resort Nusa Dua Bali pada tanggal 12 s.d. 15 Februari 2007.