Inovasi Makanan Penurun Kolesterol Pukau Juri Lomba Produk Kesehatan
Oleh Neli Syahida
Editor Neli Syahida



Proses pembuatan produk pangan ini cukup sederhana. Pertama, biji labu kuning diserbukkan, kemudian baru dikeringkan. Untuk formulasinya, biji labu kuning dipadukan dengan oatmeal dan susu rendah lemak dengan perbandingan 2:1. "Desain awalnya, kami memang ingin membuat sediaan yang mudah dipakai, bukan seperti sediaan obat," tutur Martha. Dengan bimbingan dari Dr. rer. nat. Sophi Damayanti, akhirnya tim ini berhasil menjuarai lomba produk tersebut.

Dengan mengikuti lomba ini, Martha mendapatkan banyak pengalaman. Ia menjadi tahu bagaimana tahapan menulis makalah yang baik. Ia mengaku ini merupakan kali pertama ia mengikuti lomba penulisan makalah. Selain itu, ia juga mendapatkan pembelajaran dari berbagai proses yang ia jalani selama mengikuti lomba. "Sebenarnya sesuatu yang tampak sederhana, kalau digarap dengan sungguh-sungguh akan bisa bermanfaat," tuturnya.