ITB dan The Asahi Glass Foundation Lanjutkan Kerja Sama Pengembangan Riset di 8 Bidang
Oleh M. Naufal Hafizh
Editor M. Naufal Hafizh
BANDUNG, itb.ac.id - Institut Teknologi Bandung (ITB) dan The Asahi Glass Foundation melanjutkan kerja sama untuk pengembangan riset untuk tahun ke-36. Penandatanganan Memorandum of understanding (MoU) dilakukan saat gelaran "Grant Ceremony and Seminar On Research Findings Assisted by The Asahi Glass Foundation", Senin (2/9/2024) di Multipurpose Hall, Gedung CRCS, ITB Kampus Ganesha.
Penandatangan MoU dilakukan oleh Wakil Rektor Bidang Riset dan Inovasi ITB Prof. Ir. I Gede Wenten, M.Sc., Ph.D. dan Chairman The Asahi Glass Foundation Mr. Takuya Shimamura.
Melalui MoU tersebut, The Asahi Glass Foundation sepakat membentuk skema dukungan kegiatan penelitian di ITB selama tiga tahun mulai tahun 2025, untuk mendukung penelitian di bidang materials sciences, life sciences, information sciences, environment, energy, social science, architecture, and urban engincering.
Ketua Direktorat Riset dan Pengabdian Kepada Masyarakat Institut Teknologi Bandung (DRPM ITB) Dr. Ir. Yuli Setyo Indartono mengatakan, ITB akan terus memperkuat kiprahnya dalam bidang riset. Beliau mengapresiasi dukungan The Asahi Foundation Glass. "Di Indonesia terdapat tiga pilar tridarma perguruan tinggi, yakni pendidikan, penelitian, dan pengabdian masyarakat. Kami berterima kasih kepada Asahi yang sejak dulu telah mendukung riset ITB," ujarnya.
Dukungan dari The Asahi Glass Foundation ini diharapkan dapat semakin memajukan riset di ITB, yang tidak hanya terbatas pada lingkup domestik, namun juga mampu bersaing di kancah global. Beliau pun berharap jumlah jurnal publikasi penelitian ITB dapat semakin meningkat.
Sementara itu, Senior Executive Director of The Asahi Glass Foundation Dr. Naoki Sugimoto menyoroti pentingnya kolaborasi ini. "ITB dan Asahi telah lama bekerja sama dan saling mendukung, terutama sekarang untuk memajukan bidang teknologi dan keberlanjutan," katanya.
Sejak tahun 1988, The Asahi Glass Foundation telah mendukung kegiatan riset di ITB. Melalui program hibah penelitian luar negeri, yayasan ini berupaya mempromosikan ilmu pengetahuan dan teknologi demi kemajuan industri, ekonomi, dan sosial.
Dengan komitmen ini, ITB dan The Asahi Glass Foundation berharap dapat terus berkontribusi dalam pengembangan ilmu pengetahuan dan teknologi yang tidak hanya bermanfaat bagi Indonesia tetapi juga bagi masyarakat global.