ITB Raih Predikat Unggul Klaster 1 Kinerja Tata Kelola Kemahasiswaan 2024
Oleh M. Naufal Hafizh
Editor M. Naufal Hafizh
BANDUNG, itb.ac.id - Direktorat Jenderal Pendidikan Tinggi, Riset dan Teknologi, Kementerian Pendidikan, Kebudayaan, Riset dan Teknologi, Republik Indonesia mengumumkan hasil penilaian dan verifikasi pada dokumen Sistem Informasi Kinerja Tata Kelola Kemahasiswaan (Simkatmawa) untuk dokumen tahun 2022 dan 2023. Dalam hasil tersebut, Institut Teknologi Bandung (ITB) meraih predikat unggul klaster 1 untuk Kinerja Tata Kelola Kemahasiswaan 2024, Jumat (6/9/2024).
Hasil tersebut berdasarkan kepada tiga hal, yakni:
a) Kelembagaan Kemahasiswaan, mencakup pengelolaan berbagai layanan kemahasiswaan;
b) Kegiatan Mandiri Perguruan Tinggi, mencakup prestasi mahasiswa dalam berbagai kompetisi/kejuaraan dan inovasi akademik mahasiswa baik di dalam maupun luar negeri; dan
c) Kegiatan Kemdikbudristek RI, mencakup prestasi mahasiswa dalam berbagai kompetisi/kejuaraan yang diselenggarakan oleh Kemdikbudristek.
ITB masuk pada klaster I karena jumlah mahasiswa aktif pada tahun 2023 lebih dari 18.000 orang. Adapun predikat unggul pada klaster I mendapatkan nilai lebih dari dan atau sama dengan 3.161,2 dari setiap aspek yang dinilai.
Direktorat Kemahasiswaan ITB mengucapkan terima kasih kepada seluruh mahasiswa, dosen pembimbing, tenaga kependidikan, serta mitra kemahasiswaan ITB atas kerja sama yang telah dan terus terjalin.
Predikat unggul klaster 1 ini merupakan bukti nyata dari komitmen ITB dalam memberikan layanan kemahasiswaan yang berkualitas dan mendukung pengembangan potensi mahasiswa secara maksimal. Dengan capaian ini, diharapkan ITB dapat terus meningkatkan kualitas pendidikan tinggi di Indonesia dan melahirkan lulusan yang unggul dan berdaya saing di tingkat global.