Seminar Teknolinguistik, Mengungkap Kerja Bahasa dan Musik dalam Masyarakat Global
Oleh Adi Permana
Editor Adi Permana
BANDUNG, itb.ac.id – Kelompok Keahlian Ilmu-ilmu Kemanusiaan (KKIK) Fakultas Seni Rupa dan Desain (FSRD) ITB menyelenggarakan Seminar Internasional Teknolinguistik dengan tema “Bagaimana Kerja Bahasa dan Musik dalam Masyarakat Global?” Kamis (21/02/2019) di Aula Timur ITB. Seminar ini diisi oleh pakar-pakar baik dari pemerintah maupun akademisi di antaranya Sulistyo S.Si., S.T., M.Si dari Badan Siber dan Sandi Negara (BSSN), Indra Ridwan, PhD dari Institut Seni dan Budaya Indonesia (ISBI) Bandung, dan Prof. Sulfikar Amir dari Nanyang Technological University (NTU) Singapura.