Tim Astronic System ITB Raih Juara Harapan I Kompetisi Roket Indonesia

Oleh niken

Editor niken

BANDUNG, itb.ac.id - Tim Astronic System yang terdiri dari Ridwan Aldilah (13306012) Program Studi Teknik Fisika, Hagorly Mohamad (13607033) dan Benito Sebastian (13607026) dari Program Studi Aeronotika&Astronautika telah berhasil menyisihkan para peserta dari berbagai universitas dalam Kompetisi Roket Indonesia (Korindo) 2009 dengan meraih juara harapan I dengan nilai 336,94. Kompetisi Roket Indonesia (Korindo) dilaksanakan oleh Lembaga Penerbangan dan Antariksa Nasional di Pantai Pandansimo, Kabupaten Yogyakarta pada 14 hingga 16 Agustus 2009.
Topik tahun ini pada Korindo adalah Payload Meteorologi. Dalam lomba tersebut, peserta diwajibkan mempersiapkan muatan roketnya, lengkap dengan sensor-sensornya yang terdiri atas sensor tekanan, suhu, kelembaban dan percepatan. Sementara roketnya disediakan panitia. Para peserta diwajibkan membuat muatan roket yang mempunyai misi pengukuran parameter meteo. Data pengukuran harus dapat dikirimkan oleh payload ke ground segmen secara utuh dan kontinu.

Roket terbang sampai ketinggian sekitar 900 meter yang kemudian akan terjadi sparasi setelah 10 detik dan parasut akan mengembang dengan membawa payload jatuh ke bumi. Penilaian lomba didasarkan pada performa, inovasi, manufaktur, rekayasa dan desain. Lomba muatan roket tingkat mahasiswa tahun 2009 diselenggarakan oleh LAPAN bekerja sama dengan Dirjen Dikti, Universitas Gadjah Mada dan Pemda Bantul. Lokasi lomba, Pantai Pandansimo, merupakan tempat dimana roket hasil karya putra putri bangsa Indonesia untuk pertama kalinya diluncurkan pada tahun 1963 melalui perkumpulan yang bernama PRMI (Persatuan Roket Mahasiswa Indonesia).

Dengan perhelatan semacam Korindo ini, Lapan memang hendak menumbuhkan rasa cinta dirgantara pada masyarakat Indonesia, khususnya kaum muda. Juara Pertama berhasil diraih Tim Aermania dari Universitas Satya Wacana, Juara kedua dan ketiga diperoleh UGM, yaitu Tim By P dan Gatot Koco. Juara Harapan II dan III diperoleh Tim Rocket-Roket UGM Tim Universitas Tarumanegara.