Kerusakan lingkungan merupakan salah satu isu penting dunia yang secara eksplisit telah dicanangkan dalam program Millenium Development Goals dimana salah satu butirnya membahas mengenai keberlanjutan lingkungan sebagai landasan utama kegiatan perencanaan dan pembangunan. Institut Teknologi Bandung (ITB) sebagai perguruan tinggi yang memiliki kompetensi pada bidang keilmuan sains, rekayasa dan seni memiliki visi dan misi untuk menjadi center of excellence baik di tingkat nasional maupun internasional. Salah satu cara mengatasi masalah kerusakan lingkungan tersebut adalah melalui program studi yang mendukung Ilmu Perencanaan, Ilmu Kerekayasaan, Ilmu Ekologi serta Sejarah Budaya dan Desain. Arsitektur Lanskap SAPPK ITB mengembangkan keilmuan interdisiplin dan berfokus pada desain ekologi dan dapat membantu memberi solusi terkait permasalahan lingkungan tersebut.
Program Magister Arsitektur Lanskap SAPPK ITB memiliki tujuan untuk mengembangkan kemampuan dalam memecahkan masalah (problem solving) sebagai suatu kompetensi dasar bagi peserta didik yang diterapkan melalui kerja kelompok dan mandiri di studio, studio lapangan maupun ekskursi ke berbagai tempat sesuai tema yang dipilih.
Tujuan program studi Arsitektur Lanskap SAAPK ITB adalah sebagai berikut: