ICTOM 2014: SBM ITB Dukung Perkembangan Teknologi Manajemen

Oleh Teguh Yassi Akasyah

Editor Teguh Yassi Akasyah

KUALA LUMPUR, itb.ac.id - Sebagai institusi pendidikan, ITB kerap dikenal sebagai kampus yang mendukung adanya kemajuan teknologi. Selain itu, ITB juga turut berkontribusi untuk mengembangkan inovasi baru terkait hal tersebut. Melalui The International Conference on Technology and Operation Management (ICTOM) 2014, ITB kembali menunjukan kontribusinya untuk mendukung kemajuan teknologi di dunia. Acara yang bertajuk "Technology Innovation And Commercialization Towards Sustainability"  tersebut di selenggarakan secara resmi oleh School of Technology Management and Logistics, Universiti Utara Malaysia (UUM), dan dilaksanakan pada Senin-Selasa (18-19/08/14) bertempat di Putra World Trade Center, Kuala Lumpur.  Dalam penyelenggaraannya, ITB melalui Sekolah Bisnis dan Manajemen (SBM) telah menjadi institusi pendidikan yang mendukung terselenggaranya acara tersebut. Selain SBM ITB, acara tersbut juga didukung oleh Prince of Songkla University (PSU), Thailand.

ICTOM 2014 bertujuan untuk menyatukan akademisi, insinyur terkemuka, praktisi industri, peneliti, dan mahasiswa pascasarjana dari seluruh dunia untuk bertukar dan berbagi pengalaman mengenai  teknologi dan operasi manajemen yang telah mereka temukan. Konferensi ini berfungsi sebagai platform untuk para delegasi untuk mempresentasikan temuan mereka, serta menciptakan peluang kolaborasi. Selain menjadi pendukung acara, SBM ITB turut mengirimkan delegasinya untuk berkontribusi dalam ajang bergengsi tersebut. Melalui  Prof. Dermawan Wibisono (Dosen SBM ITB), Gatot Yudhoko, Ph.D (Dosen SBM ITB), dan Akbar Adhiutama, Ph.D (Dosen SBM ITB) yang tergabung dalam Operation and Performance Management Research Group,  SBM ITB turut ikut serta menyampaikan ide manajemen yang sedang dikembangkannya.

Dalam konferensi tersebut, delegasi dari berbagai bidang turut menjadi pemakalah dalam ajang bergengsi tersebut, tidak terkecuali SBM ITB. Makalah penelitian yang ikut serta dalam ajang tersebut akan diarsipkan dan dipublikasikan melalui Journal of Technology and Operation Management (JTOM), serta melalui arsip jurnal internasional lainnya yang turut diundang dalam ajang tersebut. Sebelumnya, ajang ICTOM juga pernah diselenggarakan di ITB pada tahun 2012, dan diselenggarakan langsung oleh SBM ITB.

Dukungan yang diberikan oleh SBM ITB demi terlaksananya acara ICTOM 2014 ini merupakan salah satu batu loncatan SBM ITB untuk menjadi sekolah bisnis yang lebih mendunia lagi. Sejauh ini, SBM ITB telah berhasil memperoleh sertifikat International Organization for Standardization (ISO) 9001 : 2008 atas prestasinya dalam hal manajemen penjaminan mutu pelayanan dan pendidikannya. Hal ini tentu akan turut mendukung ITB sebagai institusi yang berbasiskan penelitian, dan bermutu baik di mata internasional.

 

Sumber informasi: sbm.itb.ac.id dan www.hiccob.uum.edu.my.

Sumber Gambar: sbm.itb.ac.id