Seminar Nasional Material 2013: Awal Inovasi Teknologi Material Indonesia
Oleh
Editor
SNM 2013 yang mengusung tema "Kontribusi Penelitian Material dan Aplikasinya untuk Menjawab Kebutuhan Masyarakat, Industri, dan Kemajuan Bangsa" ini bertujuan untuk mengawali sejumlah terobosan penting di bidang teknologi material, dapat memperluas wawasan pemahaman para peserta, dan yang paling penting adalah dapat bermanfaat bagi hajat hidup orang banyak. Tujuan seminar yang ingin memberikan manfaat bagi masyarakat ini pun terlihat dari cakupan bidang yang dibahas, yaitu material elektronik, material magnetik, material optik, material katalis, nanomaterial, komputasi material, serta material dan aplikasinya sebagai sumber energi, kesehatan, dan lingkungan.
Acara ini dibuka dengan sambutan dari Dekan FMIPA ITB, Prof. Dr.rer.nat Umar Fauzi yang menyatakan antusiasmenya terhadap acara seminar ini. Setelah itu acara dilanjutkan dengan sambutan dari Ketua KK Fisika Material Elektronik Prof. Dr. Toto Winata. Dalam sambutannya Prof. Dr. Toto Winata mengungkapkan apresiasi dan harapan terhadap acara SNM yang telah diselenggarakan dua kali.
Salah satu pembicara tamu, Dr.Eng. Muhammad Miftahul Munir (Fisika ITB) yang memberikan materi mengenai "Sintesis material nanofiber dengan elektrospinning dan aplikasinya" membuktikan bahwa peran teknologi material sangat penting bagi kehidupan manusia. Beliau memaparkan, "Nanofiber mempunyai aplikasi yang sangat luas, meliputi komponen organ buatan, teknik jaringan, bahan implan, dressing luka, bahan tekstil medis, filter ULPA, udara, minyak, filter bahan bakar untuk otomotif, filter untuk minuman, farmasi, sel membran bahan bakar, dye-sensitized solar cell dan yang lainnya."
Mengutip sambutan Prof. Dr. Toto Winata, "Untuk ke depannya diharapkan menjadi seminar dengan taraf internasional sehingga bisa menjadi tempat bertukar informasi/ilmu atau perkembangan teknologi material terkini dari peneliti-peneliti di seluruh penjuru dunia."