Duta Kampus ITB Gelar "Let’s Educate, Let’s Explore" untuk Tingkatkan Semangat Pendidikan di Lombok Utara

Oleh Hafsah Restu Nurul Annafi - Mahasiswa Perencanaan Wilayah dan Kota, 2019

Editor M. Naufal Hafizh

LOMBOK, itb.ac.id - Duta Kampus Institut Teknologi Bandung (ITB) melaksanakan program pengabdian masyarakat bertajuk "Let’s Educate, Let’s Explore (LELE)", sebagai salah satu bentuk kontribusi nyata dalam mendorong kesadaran akan pentingnya pendidikan tinggi. Program ini berfokus pada siswa SMA di Kabupaten Lombok Utara, Provinsi Nusa Tenggara Barat, sekaligus mempromosikan ITB sebagai perguruan tinggi yang berkomitmen aktif dalam menyelesaikan permasalahan masyarakat melalui visi globally respected, locally relevant.

Tim pelaksana program ini terdiri atas dosen pembimbing Dr. Epin Saepudin, M.Pd., Manager Duta Kampus ITB Muhammad Arif Mappe Amir, S.Ars., serta Duta Kampus ITB 2024 bidang Inteligensia Hariani Hakiki Wijaya dan Fahmi Aziz Firmansyah.

Program Let’s Educate, Let’s Explore bertujuan meningkatkan pengetahuan, kapasitas, dan motivasi siswa SMA agar mereka memiliki kesadaran lebih besar akan pentingnya pendidikan tinggi. Program ini dilaksanakan melalui beberapa rangkaian kegiatan. Dari tanggal 14 hingga 23 Oktober 2024, mereka menggelar kampanye daring melalui media sosial Instagram dan TikTok untuk menyosialisasikan pentingnya pendidikan tinggi bagi generasi muda. Secara paralel, mereka juga melakukan penggalangan donasi buku pelajaran dan buku bacaan serta pengumpulan pesan-pesan inspiratif dari mahasiswa ITB melalui mailbox yang ditempatkan di kampus Ganesha dan Jatinangor. Pesan-pesan dan buku-buku ini kemudian dibawa langsung ke Lombok Utara sebagai bagian dari program donasi.

Puncak acara LELE adalah roadshow selama empat hari di Kabupaten Lombok Utara (14-17 November 2024). Roadshow ini menyasar beberapa SMA di wilayah tersebut, antara lain SMA Karya Lotara, SMA Negeri 2 Bayan, dan SMAN 1 Kayangan. Kegiatan ini mencakup sesi talkshow inspiratif, pengenalan ITB sebagai perguruan tinggi, hingga sesi kreatif Wall of Inspiration.

Saat talkshow, siswa diberikan informasi mendalam mengenai pentingnya pendidikan tinggi, termasuk peluang yang tersedia, persyaratan masuk, hingga beasiswa yang dapat membantu mereka meraih cita-cita. Sesi pengenalan ITB melibatkan penjelasan tentang program studi, multikampus, dan organisasi kemahasiswaan yang dapat mendukung pengembangan diri mahasiswa.

Sesi Wall of Inspiration menjadi bagian yang sangat menarik. Siswa diajak menuliskan harapan mereka di atas sticky notes dan menempelkannya pada dinding yang didedikasikan sebagai simbol motivasi. Harapan-harapan ini diharapkan menjadi penyemangat bagi mereka untuk terus mengejar mimpi masuk ke perguruan tinggi.

Kegiatan ini mendapat tanggapan positif dari berbagai pihak. Kepala Dinas Dikbudpora Kabupaten Lombok Utara, Adenan, M.Pd., menyatakan apresiasinya. “Kami sangat berterima kasih kepada pihak ITB yang telah memberikan semangat kepada adik-adik SMA di Lombok Utara. Semangat dan niat adalah hal mahal demi menimba ilmu,” ujarnya.

Sementara itu, Kepala SMA Karya Lotara Irawan Efendi berharap kegiatan ini dapat terus dilaksanakan di tahun-tahun mendatang. “Program ini membuka wawasan siswa mengenai pentingnya pendidikan tinggi untuk masa depan mereka,” katanya.

Ketua Pelaksana LELE Hariani Hakiki Wijaya berbagi pengalamannya, “Kunjungan ke sekolah-sekolah di Lombok Utara mengingatkan saya pada masa SMA saya, saat mimpi besar kerap terhalang oleh berbagai kendala. Semoga LELE dapat memotivasi adik-adik SMA di Lombok Utara, agar mereka percaya bahwa apapun rintangannya, mimpi yang tinggi dan semangat yang kuat akan membuka jalan.”

Reporter: Hafsah Restu Nurul Annafi (Perencanaan Wilayah dan Kota, 2019)

#duta kampus itb #motivasi kuliah #akses pendidikan