Mengenal Sejarah Perjalanan Manusia Menuju Bulan
Oleh Adi Permana
Editor Adi Permana
BANDUNG, itb.ac.id—Manusia merupakan makhluk yang memiliki rasa keingintahuan yang tinggi dan selalu ingin mencoba sesuatu hal yang baru. Sifat alami tersebut mendorong manusia menjelajahi tidak hanya seluruh permukaan bumi tetapi juga angkasa luar. Salah satu objek yang menjadi pusat ketertarikan manusia untuk disinggahi adalah bulan.