Parade Wisuda ITB 2024, Perayaan Kelulusan dengan Tema Teater Kehidupan

Oleh Anggun Nindita

Editor -

Dok.Humas ITB/Iko Sutrisko Prakasa Lay & Nur Asyiah

BANDUNG, itb.ac.id - Seperti yang terjadi pada tahun sebelumnya, arak-arakan ITB menjadi rangkaian acara yang paling dinanti oleh massa kampus dan masyarakat dalam perayaan wisuda april 2024. Tidak hanya menjadi momentum untuk merayakan kelulusan, warna warni jaket himpunan dari setiap himpunan mahasiswa ikut mewarnai prosesi arak-arakan yang berlangsung.

Puncak perayaan parade wisuda April ini berlangsung pada Minggu (28/4/2024) di Kampus ITB Ganesha. Sebanyak 34 himpunan mahasiswa berpartisipasi dan mengarak para wisudawan dengan titik awal di Tunnel, atau area terowongan yang sudah menjadi titik awal perayaan wisuda sejak dahulu.

Budaya arak-arakan memang sudah mengakar di kalangan mahasiswa ITB. Selain mengarak, para mahasiswa juga menyanyikan yel-yel kebanggan mereka dan menyuarakan salam himpunan. Tak hanya itu, para wisudawan juga diberi kesempatan untuk berorasi di depan massa kampus dan masyarakat.

Setiap himpunan mengusung tema arak-arakan yang berbeda-beda. Misalnya Keluarga Mahasiswa Manajemen (KMM) ITB dan Ikatan Mahasiswa Kewirausahaan (IMK) Artha yang mengusung konsep Bandung Carnival, Himpunan Mahasiswa Matematika (Himatika) ITB dengan konsep The Greatest Snowman, Himpunan Mahasiswa Fisika Teknik (HMFT) ITB dengan tema Star Wars, dan masih banyak lagi.

Dok.Humas ITB/Iko Sutrisko Prakasa Lay & Nur Asyiah

Ketua Parade Wisuda April 2024, Yosua (Teknik Perminyakan, 2022) mengatakan bahwa secara keseluruhan tema yang diangkat pada parade wisuda kali ini adalah teater. Menurutnya tema yang diusung kali ini menggambarkan seorang wisudawan yang sedang bermain diatas panggung teater.

“Secara subjektif saya menilai bahwa para wisudawan dalam menjalani perkuliahan itu tidak hanya senang terus, tapi pasti ada sedihnya dan keosnya. Nah dalam kondisi itu, para wisuda itu seperti dalam pertunjukkan, dimana di panggung teaternya itu dianggap sebagai ITB dan pemeran-pemeran di atasnya itu adalah wisudawan,” ujarnya.

Parade Wisuda April 2024 berlangsung dengan lancar. Momen ini tak hanya menjadi momen berkesan bagi para wisudawan, namun juga untuk keluarga dan massa kampus.

“Harapan saya simpel sih, semoga berkesan aja buat mereka. Mereka enjoy dan merasa terapresiasi dengan baik aja,” pungkas Yosua.

Reporter : Nur Asyiah (Rekayasa Pertanian 2021)


scan for download